Jika anda berkunjung ke kota ke 3 terbesar indonesia yaitu kota medan, salah satu
hidangan yang wajib anda coba adalah bihun bebek, atau Ak bihun sebutan bagi warga
medan. Ak = bebek.
Untuk mengolah makanan berdasar bahan bebek tidak lah semudah seperti mengolah
makanan berbahan dasar ayam, jika salah dikit saja dalam proses pengolahannya maka
aroma yang tak diingin akan muncul.
Di medan terdapat 2 macam kuah untuk bihun bebek, yang pertama adalah duck broth
dan yang kedua adalah herbal soup.
Duck broth merupakan kuah yang di buat menggunakan kaldu dari bebek yang di masak
tanpa menggunakan banyak bahan-bahan lain, hal di dikarenakan untuk menciptakan
aroma dan juga citarasa kaldu bebek itu sendiri di dalam soupnya.
Kemudian herbal soup merupakan soup yang di buat menggunakan daging bebek di
masak dengan bahan khas chinese, seperti tongsem, tongkui, kici, angco. jenis soup ini
memiliki sedikit aroma kaldu bebek dan juga citarasa herbal.
Setelah kita membahas soup bihun bebek tersebut sekarang kita masuk ke pembahasan
bihun bebek yang di rekomendasikan jika berkunjung ke medan salah satunya adalah
bihun bebek Atak.
Bihun bebek Atak merupakan salah satu gerai yang masuk dalam daftar penjual bihun
bebek terlama di medan, bihun bebek atak ini memiliki rasa yang sangat lezat. bihun
bebek lebih cocok di santap di pagi sebagai sarapan, menikmati bihun bebek selagi
panas adalah saat yang paling cocok.