Wisata Eksotis di Kepulauan Maluku

Kepulauan Kei

Kapulauan Kei Maluku merupakan pulau yang memiliki sejuta pesona alam yang indah yang tersembunyi di bagian tenggara. Disanalah letak Kepulaan Kei yang sangat indah. Banyak pulau-pulau kecil yang terdapat di kawasan Maluku Tenggara dan dua pulau yang memiliki paling banyak penduduknya adalah Kei Besar dan Kei Kecil.

Kei Besar memiliki struktur tanah yang bergelombang dan hutan yang masih asri. Sedangkan struktur tanah dataran Kei Kecil lebih datar dengan pantai disekelilingnya.

 

Pantai Ngur Sarnadan

Pantai Ngur Sarnadan

Salah satu tempat wisata andalan di Kepulauan Kei yang menjadi tempat favorit para turis untuk menikmati matahari terbenam. Penduduk lokal menyebutnya Pantai Ohoi sesuai dengan nama desa tersebut.

Pantai Ngurbloat

Pantai Ngurbloat

Terletak cukup jauh dari Ngur Sardanan,Pantai yang cukup menarik juga sebagai tujuan wisata alam. Pantai Ngurbloat juga menjadi berita liputan majalah National Geographi dan pantai ini mempunyai pasir yang terhalus di Indonesia.

Pantai Pasir Timbul Ngurtafur

Pantai Pasir Timbul Ngurtafur

Salah satu pantai yang terunik di Kepulauan Kei yang paling banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun asing. Di saat-saat tertentu waktu airnya surut dari bibir pantai akan timbul daratan berpasir sepanjang lebih kurang 2 kilometer dan lebarnya sekitar tujuh meter menuju laut yang bisa dilalui dengan berjalan kaki. Pantai ini memiliki air yang sangat jernih dan belum ada tersedia fasilitas umum maupun pedagang yang berjualan di sekitar pantai ini.