Alasan Mengapa Mahasiswa Perlu Traveling

Alasan Mengapa Mahasiswa Perlu Traveling

Jakarta – Traveling adalah salah satu hobby yang dimiliki oleh orang yang cukup dewasa. Akan tetapi mahasiswa juga mempunya hobby traveling, pasalnya mayoritas mahasiswa yang berada pada usia di mana mereka mempunyai rasa ingin tahu yang dalam.

Traveling sangat menyenangkan, banyak sekali mahasiswa yang menghabiskan masa liburannya dengan kegiatan traveling bersama teman-teman kuliahnya. Tapi, traveling bukan hanya mengajarkan mereka tentang tempat baru.

Dilansir dari adventuretraveling, ada empat alasan mengapa mahasiswa harus melakukan kegiatan traveling.

Mengetahui Perspektif yang Berbeda

Presiden International Volunteer Travel Association, Ninad Sharma mengatakan bahwa jika kita melihat dunia semakin luas maka kita semakin paham tentang bagaimana cara kerjanya dan apabila mahasiswa tidak melakukan traveling, maka kita akan akan tetap berada di hal yang sama dan tidak memiliki pemikiran yang luas. Dengan adanya traveling kita bisa keluar dari hal tersebut.

Mendapatkan Budaya yang Baru

Kadang kita terlalu nyaman dengan apa yang kita nampak sehari-hari karena menjadi suatu kebiasaan dari kita sendiri. Namun, Jika anda mendapatkan hal atau budaya yang baru tentu kalian bisa mendapatkan pandangan yang lebih luas. Dari traveling, mahasiswa bisa melihat bahkan merasakan budaya baru untuk merasakan suasana baru, mulai dari tradisi bahkan kuliner disetiap perjalanan kalian.

Mengenal Bahasa Baru

Traveling bisa menjadi tempat untuk belajar bahasa baru, karena jika anda berkenalan dengan orang tersebut dari negara lain tentu anda dapat meminta bantuan untuk mengajarkan berberapa bahasa di negara tersebut. Hal ini merupakan cara terbaik untuk belajar. Apalagi kalian mahasiswa berada di negara dan tinggal dalam waktu yang lama, maka kalian mampu menguasai bahasa mereka dalam percakapan sehari-hari.

Menambah Kepercayaan Diri

Mengenal hal baru yang dikunjungi dapat menambah kepercayaan diri mahasiswa. Contohnya, berkomunisi dengan warga negara disana atau memesan makanan di negara yang berbeda. Kadang hal ini tidak nyaman dalam diri mahasiswa perlahan hal tersebut bisa hilang secara perlahan, sebab mereka dapat mempelajari hal atau budaya baru secara sendiri.